Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia, Bikin Naksir !

5 Kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia

5 Kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia - Bicara kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia tentu sangat banyak. Mobil listrik ini bukan hanya diproduksi di berbagai negara, Hyundai Ioniq ini memiliki berbagai macam keunggulan. Salah satunya unggul dalam hal tampilan atau desain yang keren banget. 

Fitur-fiturnya juga istimewa, bahkan sudah dilengkapi Smart Cruise Control with Stop and Go Function Teknologi Cruise Control memungkinka mobil mempertahankan atau menyesuaika kecepatannya dengan kendaraan yang ada di depan. 

Sehingga, intervensi dari pengendara jadi berkurang. Ioniq 5 pun punya kabin sangat nyaman dengan pengaturan fleksibel. Ditambah lagi soal jarak tempuh, paling jauh dibanding mobil listrik Hyundai lainnya.

Mau tahu lebih detail soal kelebihan Hyundai IONIQ 5? Sebelum memutuskan beli mobil dengan kisaran harga Rp 800 juta ini, ada baiknya cek bahasan berikut:

1. Desain Futuristik Retro

5 Kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia

Kelebihan Hyundai IONIQ 5 yang pertama adalah desainnya. Dari segala sisi sulit untuk terlihat tidak menarik. Hal ini dikarenakan, Hyundai IONIQ 5 memiliki kombinasi yang futuristik dan retro.
Desain retro sengaja dibuat, karena mobil listrik ini mengambil inspirasi desain dari mobil lawas. 

Tepatnya kendaraan pertama di era 1970-an, bernama Hyundai Pony. Kesan retro tampak lewat di sudut-sudut bodi yang tegas dan mengotak, alias tidak membulat sepenuhnya. Begitu pula dengan desain lampu depan dan belakang yang juga tampil dan unik.

Walau retro namun Hyundai Ioniq 5 memiliki tampilan yang tidak ketinggalan zaman. Aura futuristik tetap terpancar dengan penggunaan sistem pencahayaan full LED. Dengan adanya desain aerodinamis dan spoiler belakang berlubang ini dapat mengurangi hambatan udara. 

Selain itu, Hyundai Ioniq 5 juga memiliki desain pelek ukuran 20 inci yang unik dan bertujuan untuk menjadikan mobil lebih aerodinamis. Selain itu, walau Hyundai IONIQ 5 terlihat mungil, itu hanya ilusi optik saja. 

Karena Hyundai Ioniq 5 sesungguhnya punya bodi yang  besar mirip pesaingnya. Panjangnya mencapai 4.635 mm, lebar 1.890 mm, tinggi 1.605 mm, dan ground Clearance 160 mm. Lalu yang menarik, jarak sumbu roda Hyundai Ioniq 5 tembus 3.000 mm. Lebih besar dari Hyundai PALISADE yang cuma 2.900 mm.

2. Interior Lega dan Nyaman

5 Kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia

Dengan sumbu roda besar, ini menjadikan kabin mobil terasa sangat lega. Alhasil pemilik tinggi 168 cm, dapat duduk di jok pengemudi dengan nyaman. Ditambah lagi, Anda bisa mengatur posisi duduk sesuai keinginan secara elektrik. 

Jadi hanya dengan menekan tombol saja, jok akan bergerak sesuai keinginan. Plus di bangku pengemudi, ada 2 pilihan memory seat yang bisa mengingat posisi duduk yang diinginkan. Istimewa!
Jok Hyundai IONIQ 5 juga bisa diatur agar penumpang bisa duduk dengan nyaman. 

Hal ini sangat penting, karena posisi jok yang baik dapat membuat penumpang menjadi lebih menikmati saat di perjalanan. Ditambah dengan adanya sandaran betis membuat anda menjadi lebih nyaman dan menikmati perjalanan.

Jok baris kedua pun tidak kalah istimewa. Bisa diatur maju mundur secara elektrik. Lalu kemiringan sandarannya pun dapat disesuaikan kebutuhan. Hyundai juga sudah memberi jok kulit warna hitam. Jadi tidak sulit untuk membersihkannya.

Selain memiliki jok kulit berwarna hitam. Hyundai IONIQ5 juga memiliki fitur pendingin dan penghangat di setiap joknya. Bagaimana dengan kemampuan mengangkut barang? Bagasinya luas bisa menampung barang hingga 527 liter. 

Lalu jika bangku baris keduanya dilipat, bisa menghasilkan tempat yang lebih luas dan bisa mencapai 1587 liter. Belum lagi di kap depan, ada ruang kosong yang cukup besar dengan kapasitas 57 liter. Ini bisa dipakai untuk meletakkan barang belanjaan hingga portable charger Hyundai IONIQ 5. 

3. Punya Smart Cruise Control

5 Kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia

Dari sisi teknologi, kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia adalah memiliki smart cruise control. Fitur ini pertama kali ada di mobil Hyundai Tanah Air. Jadi fungsinya bukan sekadar cruise control biasa, melainkan sudah adaptive. 

Mobil bisa melaju dan mengerem secara otomatis mengikuti kecepatan kendaraan di depan. Kemudian fitur Hyundai Smartsense lain seperti Forward collision avoidance assist, lane following assist, safe exit assist, blind spot collision-avoidance assist, dan lain-lain juga tersedia di Hyundai IONIQ 5.

Fitur lain di mobil listrik ini yang tidak kalah modern adalah layar besar warna-warni berukuran 12,3 inci yang sangat informatif. Kemudian ada mode berkendara yang bisa dipilih mulai dari eco, normal, dan sport.

Paddle shift pun hadir, tapi ini fungsinya bukan buat ganti gigi, melainkan pengaturan regenerative braking. Tidak ketinggalan, ada wireless charger. Varian tertinggi Hyundai IONIQ5 pun memiliki total 8 speaker BOSE yang pastinya memanjakan telinga saat mendengar musik.

4. Jarak Tempuh Paling Jauh

Memiliki mobil listrik, yang paling dikhawatirkan adalah jarak tempuhnya. Tetapi dengan Hyundai IONIQ 5 Anda tidak perlu khawatir lagi. Karena jarak tempuh Hyundai IONIQ 5 lebih jauh dibandingkan dengan produk elektrifikasi Hyundai lainnya. 

Kapasitas baterainya ada dua opsi. Pertama untuk 58 kW atau dalam bahasa Hyundai disebut standard range, ini bisa untuk berkendara sejauh 384 Km. Lalu untuk baterai yang paling besar, kapasitasnya tembus 72,6 kW atau disebut varian Long Range. 

Nah ini bisa membuat mobil melaju 481 Km, alias jadi mobil listrik Hyundai dengan jarak tempuh terjauh. Tidak percaya? Ambil contoh IONIQ sedan EV 2021 yang cuma bisa melaju 373 Km. Sementara Hyundai KONA EV hanya 345 Km. Jadi memang Ioniq 5, tidak perlu diragukan lagi soal kemampuan baterainya.  

5. Fitur Vehicle To Load atau Power Bank Berjalan

5 Kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia

IONIQ 5 pun punya fitur V2L atau vehicle to load. Ini memungkinkan mobil menjadi power bank berjalan. Total dayanya mencapai 3,6 kW bisa dipakai memberi tenaga berbagai perangkat elektronik, seperti kulkas hingga coffee maker.

Ada dua colokan yang bisa digunakan. Pertama di bawah jok bangku baris kedua. Anda dapat memanfaatkan colokan tersebut saat mobil sedang berjalan, misalnya mengaktifkan laptop. Sementara colokan kedua, letaknya di luar mobil, di sisi kanan belakang. 

Ini hanya bisa diaktifkan saat mobil berhenti. Disebut sebagai kelebihan Hyundai IONIQ 5, karena mobil listrik Hyundai lain tidak memilikinya.
Bona Pasogit
Bona Pasogit Content Creator, Video Creator and Writer

Posting Komentar untuk "5 Kelebihan Hyundai IONIQ 5 Indonesia, Bikin Naksir !"

close